PENGARUH KEPEMIMPINAN, DISIPLIN KERJA DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP SEMANGAT KERJA PEGAWAI DINAS BPTJ BINA MARGA WILAYAH KABUPATEN TEGAL

PAMUNGKAS, RIZKY MAULIDA and Hamdani, Muliawan (2021) PENGARUH KEPEMIMPINAN, DISIPLIN KERJA DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP SEMANGAT KERJA PEGAWAI DINAS BPTJ BINA MARGA WILAYAH KABUPATEN TEGAL. Other thesis, STIE Bank BPD Jateng.

[img] Text (Undergraduate thesis)
Rizky Maulida Pamungkas. 12150450. S1. MANAJEMEN.BAB 1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (48kB) | Request a copy

Abstract

Semangat kerja pegawai merupakan unsur penting bagi keberhasilan suatu organisasi. Semangat kerja yang baik di pengaruhi oleh beberapa faktor, seperti kepemimpinan, disiplin kerja dan motivasi kerja pegawai Dinas BPTJ Bina Marga Wilayah Kabupaten Tegal. Masalah dalam penelitian ini adalah peran pemimpin yang belum baik, disiplin kerja yang kurang baik dan motivasi kerja pegawai masih kurang tinggi. Populasi penelitian pegawai di Dinas BPTJ Bina Marga Wilayah Kabupaten Tegal berjumlah 40 orang. Metode pengumpulan data dengan teknik sensus sampling. Teknik analisis data menggunakan teknik sampling, uji validitas, uji reabilitas, asumsi klasik, analisis regresi linear berganda, uji kelayakan model dengan bantuan program SPSS for Windows Relase 16. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kepemimpinan berpengaruh positif terhadap semangat kerja, disiplin kerja berpengaruh positif terhadap semangat kerja, kemudian motivasi kerja berpengaruh positif terhadap semangat kerja pegawai Dinas BPTJ Bina Marga Wilayah Kabupaten Tegal.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Kepemimpinan, Disiplin Kerja, Motivasi Kerja, dan Semangat Kerja.
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor
Depositing User: Farid Farid Widodo
Date Deposited: 26 Apr 2021 03:08
Last Modified: 26 Apr 2021 03:08
URI: http://eprints.stiebankbpdjateng.ac.id/id/eprint/486

Actions (login required)

View Item View Item