PENGARUH MANAJEMEN KEUANGAN, MOTIVASI, DAN INOVASI TERHADAP KINERJA KEUANGAN UMKM BIDANG INDUSTRI OLAHAN PANGAN DI KOTA SEMARANG

Sekar Dewanggi, Hanum and Hidajat, Taofik, Dr. (2022) PENGARUH MANAJEMEN KEUANGAN, MOTIVASI, DAN INOVASI TERHADAP KINERJA KEUANGAN UMKM BIDANG INDUSTRI OLAHAN PANGAN DI KOTA SEMARANG. Other thesis, STIE Bank BPD Jateng.

[img] Text (under graduate)
Hanum Sekar Dewanggi.12180800.S1.Manajemen.BAB 1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (110kB) | Request a copy
[img] Text (under graduate)
Hanum Sekar Dewanggi.12180800.S1.Manajemen.BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (108kB) | Request a copy
[img] Text (under graduate)
Hanum Sekar Dewanggi.12180800.S1.Manajemen.BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (113kB) | Request a copy

Abstract

Perkembangan sektor usaha di Indonesia terus mengalami peningkatan, hal ini salah satunya disebabkan oleh banyaknya usaha yang dirintis oleh masyarakat baik dalam skala kecil maupun besar. Dalam hal ini, sektor usaha yang dinilai mampu bertahan dalam kondisi kritis adalah Usaha Mikro Kecil dan Menengah atau yang biasa disebut UMKM. Seiring dengan berjalannya waktu, UMKM di Indonesia semakin berkembang dan menjadikan suatu hal yang menjanjikan bagi para pelaku ekonomi. Dengan banyaknya usaha yang dilakukan maka akan semakin banyak pula lapangan kerja yang diciptakan. Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui pengaruh dari manajemen keuangan, motivasi, serta inovasi terhadap kinerja keuangan. Obyek penelitian ini adalah pemilik UMKM bidang industri olahan pangan di Kota Semarang yaitu sebanyak 100 responden yang. Teknik pengambilan sampel dengan menggunakan tekhnik snowball sampling. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis regresi linier berganda menggunakan SPSS 26. Hasil penelitian ini menujukan bahwa manajemen keuangan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja keuangan, motivasi berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap kinerja keuangan, inovasi berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap kinerja keuangan. Nilai Adjusted R Square sebesar 56,5% sedangkan sisanya 43,5% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak masuk dalam penelitian ini.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Manajemen Keuangan, Motivasi, Inovasi, Kinerja Keuangan.
Subjects: H Social Sciences > HG Finance
Depositing User: Endang Endang Murtini
Date Deposited: 11 Oct 2022 08:48
Last Modified: 11 Oct 2022 08:48
URI: http://eprints.stiebankbpdjateng.ac.id/id/eprint/844

Actions (login required)

View Item View Item