Wuling Si Penantang Pasar : Wujud Efektivitas Ekuitas Merek Dalam Mempengaruhi Keputusan Pembelian Konsumen

Miranto, Muhammad Riski and Hidayat, Dwi Suryanto, SE., MM. (2021) Wuling Si Penantang Pasar : Wujud Efektivitas Ekuitas Merek Dalam Mempengaruhi Keputusan Pembelian Konsumen. Other thesis, STIE Bank BPD Jateng.

[img] Text (Undergraduate Thesis)
MUHAMAD RISKI MIRANTO.12160565.S1.MANAJEMEN.Bab 1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (133kB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui secara empiris 1.) bagaimana pengaruh asosiasi merek dan persepsi kualitas terhadap ekuitas merek 2.) bagaimana pengaruh asosiasi merek, persepsi kualitas dan ekuitas merek terhadap keputusan pembelian. 3. bagaimana pengaruh tidak langsung asosiasi merek dan persepsi kualitas terhadap keputusan pembelian melalui ekuitas merek. Teknik sampling dari penelitian ini menggunakan metode non-probability sampling dengan menggunakan instrumen kuesioner yang diberikan kepada 100 orang pemilik mobil merek Wuling. Teknik pengumpulan data menggunakan metode snowball effect dan accidental sampling. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis jalur sehingga arah dan pengaruh variabel bebas terhadap variabel terikat tergambarkan secara jelas. Alat bantu dalam analisis jalur menggunakan alat bantu aplikasi SmartPLS versi 3.2.9. Hasilnya, 1.) asosiasi merek dan persepsi kualitas memiliki pengaruh dan signifikan terhadap ekuitas merek. 2.) asosiasi merek dan ekuitas merek memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. 3.) Persepsi kualitas tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap keputusan pembelian. 4.) Asosiasi merek dan persepsi kualitas memiliki pengaruh positif dan signfikan terhadap keputusan pembelian melalui ekuitas merek.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Asosiasi Merek, Persepsi Kualitas, Ekuitas Merek, Keputusan Pembelian Dan Wuling
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce
Depositing User: Farid Farid Widodo
Date Deposited: 10 Mar 2021 04:05
Last Modified: 10 Mar 2021 04:05
URI: http://eprints.stiebankbpdjateng.ac.id/id/eprint/398

Actions (login required)

View Item View Item